M. Ichsan Dorong Masyarakat Dirikan Desa Wisata di Kabupaten Bogor

Antar Daerah157 views

BOGOR, Inionline.id – Anggota DPRD Jawa Barat Mochamad Ichsan Maoluddin akan mendorong kanalisasi Desa Wisata di wilayah Kabupaten Bogor.

Hal itu diucapkan M Ichsan saat reses tahun sidang 2021-2022 bersama warga Kecamatan Dramaga di Resto Cafe Tugoh, jalan Dramaga, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Kamis (2/12/2021).

Menurut Ichsan Surat Keputusan (SK) Desa Wisata itu dirujuk dari peraturan daerah yang dikeluarkan oleh Bupati. Namun saat ini perda tersebut sudah ada di Kementrian dalam negeri (kemendagri) untuk di sahkan.

“Aspirasi masyarakat itu salah satunya desa-nya ingin di kanalisasi untuk terbitnya SK Desa Wisata, endingnya Desa Wisata itu akan keluar dari SK Bupati, tapi yang dipertanyakan bagaimana caranya dia (Desa) punya potensi sumber daya alam (SDA) nya, kebudayaannya bisa diajukan ke Dinas Pariwisata,” ucap legislator daerah pemilihan Kabupaten Bogor ini disela reses.

Saat ini, lanjut Ichsan DPRD Jabar sudah bergerak kearah pembentukan Desa Wisata. Desa-desa yang mempunyai potensi wisata diminta mengajukan.

Gelaran reses anggota Komisi IV DPRD Jawa barat M Ichsan tetap mengedepankan protokol kesehatan, Kamis (02/12/2021).

“Benefitnya tentu masalah bantuan, ketika sudah di definitif kan sebagai desa wisata maka ada advokasi, bantuan termasuk menjadi pendapatan asli daerah (PAD)-nya desa, apakah nanti pemasukannya itu ada sharing dengan pemda, yang penting desa tersebut bisa di inisiasi menjadi desa wisata,” paparnya.

Ia mengungkapkan, desa yang akan mengajukan menjadi desa wisata harusnya di dukung dengan data yang memiliki catatan pengajuan, sebab sebagian masyarakat tidak mengetahui kalau pengajuan desa wisata itu diatur dalam Perda.

Disisi lain, kata Ichsan, di Kecamatan Dramaga sebagian besar warganya adalah UMKM. Untuk itu bagaimana caranya agar UMKM itu diberi kemudahan dalam mengembangkan digital marketingnya.

“Saat ini banyak digital marketing yang digagas oleh perusahan besar agar UMKM bisa lebih berdaya. Karena sekarang sudah bergeser dari direct selling ke digital marketing dan itu orang lebih mudah secara mendapat penghasilan lebih,” pungkasnya.