Resep Omelet Gulung Rumput Laut Khas Korea, Gim Gyeran Mari

Inionline.id – Ingin mencicipi omelet yang berbeda? Cobalah dengan membuat gim gyeran mari, telur dadar yang digulung bersama dengan rumput laut. Gim gyeran mari ini termasuk lauk pendamping yang populer di negeri ginseng. Selain rumput laut atau gim, Anda juga bisa menggantinya dengan wortel cincang atau jenis sayuran lain.

Bagaimana cara membuat makanan ini? Berikut ini resep mudah yang bisa dipraktikkan di rumah.

Bahan:

  • 3 butir telur ayam
  • 1 sendok makan susu cair (opsional)
  • 1 lembar nori lebar/4 lembar nori kecil
  • 1/2 sendok teh garam
  • merica bubuk secukupnya
  • minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Gim Gyeran Mari:

  1. Kocok telur bersama susu cair, kemudian saring.
  2. Panaskan minyak goreng di wajan antilengket bentuk persegi panjang. Tuang telur ayam yang sudah dikocok.
  3. Tata nori di atas telur dadar yang masih belum padat.
  4. Gulung telur perlahan-lahan dengan bantuan spatula. Setelah itu, masak sampai setengah matang atau tigaperempat matang. Sesuaikan dengan selera Anda.
  5. Tunggu sampai omelet tidak terlalu panas agar mudah dipotong.

Demikian cara membuat gim gyeran mari atau omelet telur gulung dengan rumput laut khas Korea.