Menurut Juergen Klopp Pemain Terbaik di Dunia Saat Ini Mohamed Salah

Inionline.id – Juergen Klopp, Manajer Liverpool, memuji Mohamed Salah. Menurutnya, Salah saat ini adalah pemain terbaik di dunia.

Liverpool meraih kemenangan telak 5-0 saat tandang ke markas Watford di Vicarage Road dalam lanjutan Premier League, Sabtu (16/10/2021) malam WIB. Salah jadi salah satu pemain yang bersinar di laga ini dengan menyumbang satu gol dan satu assist.

Salah sekali lagi menunjukkan kemampuan individunya lewat gol ke gawang Watford. Proses gol tersebut mirip dengan gol yang ia ciptakan ke gawang Manchester City dua pekan lalu.

Salah juga menunjukkan visi permainannya yang istimewa lewat assist untuk Sadio Mane. Juergen Klopp pun tak ragu untuk menyebut Salah sebagai pemain terbaik di dunia saat ini.

“Performanya luar biasa hari ini. Operan untuk gol pertama luar biasa dan gol kedua spesial. Dia pemain top. Kita semua melihatnya,” ujar Klopp seperti dilansir Sky Sports.

“Siapa yang lebih baik darinya? Kita tidak harus bicara soal apa yang sudah Messi dan Ronaldo lakukan untuk dunia sepakbola dan dominasi mereka. Tapi saat ini, dia yang terbaik.”

Juergen Klopp juga menilai Mohamed Salah, yang kini berusia 29 tahub, masih akan terus berkembang.

“Dia di usia di mana Anda masih bisa lebih baik dan dia melakukan itu secara konstan. Anda melihat operannya untuk gol pertama Sadio hari ini, itu operan luar biasa,” lanjut Klopp.

“Dia ada di lima besar sejak tiba di Liverpool. Dan sekarang dia yang terbaik di momen ini.”

“Hal besar antara Cristiano dan Messi adalah tidak ada yang meragukannya selama bertahun-tahun, tapi Mo juga sudah ada di level top selama bertahun-tahun dan masih banyak yang akan dia keluarkan karena keinginannya. Dia cuma ingin tampil di level top,” kata Klopp soal Mohamed Salah.

Lewat gol ke gawang Watford, Mohamed Salah kini tercatat selalu mencetak gol dalam delapan pertandingan terakhir Liverpool di semua kompetisi. Pemain asal Mesir itu kini sudah mencetak 10 gol dan empat assist untuk The Reds.