7,4 Juta Keluarga Belum Mendapat Bansos Rp 600 Ribu

Ekonomi057 views

Inionline.id – Sebanyak 7,4 juta keluarga belum mendapatkan bantuan sosial tunai (BST) dari Kementerian Sosial (Kemensos). PT Pos Indonesia (Persero) mencatat, pihaknya sudah menyalurkan bansos tunai kepada 2,6 juta keluarga penerima manfaat (KPM) atau setara dengan besaran realisasi 26% dari total 10 juta KPM.

“BST yang telah siap dibayarkan adalah bagi 2,635,630 KPM. Sedangkan total penerima BST di seluruh Indonesia sebanyak 10 juta KPM yang terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS),” kata Direktur Utama PT Pos Indonesia (Persero) Faizal R Djoemadi dalam keterangan tertulisnya yang diterima, Senin (19/7/2021).

Penerima akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 300 ribu per bulan. Adapun bantuan tersebut disalurkan dalam dua periode sekaligus Mei-Juni 2021, sehingga masing-masing penerima akan mendapatkan Rp 600 ribu di bulan Juli 2021.

Selain BST, pemerintah juga berencana memberikan bantuan lain seperti Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Secara terpisah, Manajer Public Relations PT Pos Indonesia, Bismo Ariobowo menambahkan, data 2,6 juta KPM tersebut diberikan secara bertahap oleh Kemensos. Sampai saat ini, Kemensos belum memiliki target khusus kapan PT Pos Indonesia harus penyaluran BST kepada 10 juta KPM tersebut hingga 100% tersalurkan.

“Sejauh ini Kemensos belum memberikan target khusus, karena kondisi PPKM ini membuat kami harus mengubah pola penyerahan dengan memperbanyak door to door (dari rumah ke rumah),” jelas Bismo.

Seperti diketahui, pemerintah mengalokasikan dana Rp 17,46 triliun untuk menyalurkan BST ditambah dengan bantuan beras sebanyak 10 kilogram untuk masing-masing KPM. Penerima BST dapat mengecek penerimaan bantuan melalui laman DTKS atau di https:/cekbansos.kemensos.go.id.

Berikut cara cepat mengecek penerimaan bansos melalui website:

– Buka situs https://cekbansos.kemensos.go.id.
– Masukkan data provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan.
– Masukkan nama penerima manfaat sesuai KTP.
– Ketik kode captcha (dipisahkan spasi) sesuai dengan kotak yang tertera.
– Jika huruf yang muncul kurang jelas, klik icon refresh untuk mendapatkan kode huruf baru.
– Kemudian, klik tombol “Cari Data”