Bukan Hanya Vaksinasi, Satgas Meminta PTM Pertimbangkan Status Zona Wilayah

Pendidikan057 views

Inionline.id – Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang direncanakan pada tahun ajaran baru 2021/2022 akan mengutamakan keselamatan siswa-siswi dan mencegah terjadinya penularan di lingkungan satuan pendidikan. Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menjelaskan ada sejumlah pertimbangan yang harus dilakukan sebelum memulai PTM.

“Pembelajaran Tatap Muka muka tahun ajaran baru pada Juli mendatang, akan mempertimbangkan kondisi dan perkembangan pandemi serta zonasi risiko di setiap daerah, serta cakupan program vaksinasi yang diberikan kepada tenaga pendidik,” kata Wiku melalui keterangan tertulis, Rabu, 26 Mei 2021.

Ia mengatakan, pemerintah dan Satgas di daerah akan memastikan seluruh kondisi dalam pertimbangan tersebut terpenuhi. Dengan begitu, saat penyelenggaraan PTM, akan terlaksana dengan aman dan mencegah adanya risiko penularan di lingkungan satuan pendidikan.