Rapper Lil Nas X Jadi Kontroversi, Merilis ‘Sepatu Setan’ Berisi Darah Manusia

Inionline.id – Rapper Lil Nas X berada di pusaran kontroversi. Musisi 21 tahun ini merilis sneakers ‘setan’ yang mengandung darah manusia.

Berkolaborasi dengan brand fashion streetwear MSCHF, Lil Nas X memodifikasi sneakers Nike Air Max 97s, yang mereka beri nama Satan Shoes. Sneakers berwarna merah-hitam ini dihiasi liontin pentagram dan terdapat tulisan ‘Luke 10:18’ pada body sepatu.

Pentagram merupakan sebuah lambang berbentuk bintang berujung lancip yang digambar dengan lima garis lurus. Lambang ini sering dikaitkan dengan pemujaan setan. Sementara Luke 10:18 adalah sebuah ayat dalam kitab Injil tentang jatuhnya Setan dari surga.

Sneakers ‘Satan Shoes’ mengandung darah manusia yang dimasukkan pada bagian sol. Darah tersebut diambil dari para anggota brand MSCHF.

Lil Nas X rilis sneakers bernama Satan Shoes.

Sepatu kontroversial tersebut diproduksi secara terbatas, hanya 666 pasang dan dijual seharga USD 1,018 atau sekitar Rp 14,6 juta. Saat Lil Nas X mengumumkan perilisannya di Twitter pada Sabtu (27/3/2021), netizen langsung melayangkan kritik, karena tema sepatunya sangat berkaitan dengan hal-hal berbau setan.

Sneakers-nya sendiri dijadwalkan rilis pada Senin (29/3/2021), bersamaan dengan penayangan video klip terbarunya ‘Montero (Call Me By Your Name)’. Video musik tersebut juga menampilkan unsur-unsur iblis dan tema seksualitas.

Lil Nas X rilis sneakers bernama Satan Shoes.

Sementara itu, pihak Nike menyatakan tidak terlibat sama sekali dengan rilisnya sneakers ‘Satan Shoes’. Dalam pernyataan resmi, brand sportswear ini menegaskan bahwa mereka tidak ada hubungannya dengan Lil Nas X maupun MSCHF.

“Nike tidak merancang maupun merilis sepatu ini dan kami tidak mendukung mereka,” tulis Nike.