Liga Europa: Manchester United Yakin Takkan Gagal Lagi di Semifinal

Inionline.id – Kegagalan di empat partai semifinal sebelum ini tak membuat Ole Gunnar Solksjaer ciut nyali. Solskjaer yakin Manchester United melaju ke final Liga Europa.

MU akan menghadapi AS Roma pada leg pertama semifinal Liga Europa di Old Trafford, Jumat (30/4/2021) dini hari WIB besok. Kemenangan tentu jadi incaran Setan Merah untuk bisa memuluskan langkah ke final.

Sebab, ajang ini jadi kesempatan terakhir MU untuk meraih trofi, setelah kegagalan di Piala Liga Inggris dan Piala FA. Apalagi MU diunggulkan untuk bisa menang, mengingat mereka punya rekor pertemuan yang bagus dengan Roma.

MU cuma kalah sekali dari enam pertemuan dengan Roma di kompetisi Eropa dan meraih empat kemenangan. Inilah yang modal MU untuk bisa meraih hasil bagus.

Tapi, patut diingat juga kalau MU punya catatan kurang bagus bersama Solskjaer di semifinal. Ya, sejak ditangani Solskjaer, The Red Devils selalu gagal di empat kesempatan sebelumnya termasuk semifinal Liga Europa musim lalu, saat takluk dari Sevilla.

Selain itu ada semifinal Piala Liga Inggris 2020 dan 2021, serta semifinal Piala FA 2020. Catatan buruk ini yang harus dihapus Solskjaer demi tiket ke final.

“Saya rasa para pemain lebih percaya diri. Mereka sudah melewati musim yang baru, lebih berpengalaman, mereka sudah melalui masa-masa sulit,” ujar Ole Gunnar Solskjaer seperti dikutip ESPN.

“Anda tahu ketika memasuki akhir musim, hal terpenting yang harus ada adalah bisa berada di sana dalam kondisi terbaik, performa terbaik, dan punya keyakinan serta kepercayaan diri seperti kami saat ini,” sambungnya.

“Kami sudah tampil luar biasa untuk bisa lolos ke lima semifinal selama lebih dari semusim ini, tapi tentu saja kami ingin lebih dari itu. Lolos ke final di akhir musim itu sungguh menyenangkan.”