IPP Jawa Barat Naik 14 Peringkat, Iwan Suryawan Pastikan Akan Awasi Ketat Kinerja Dinas Terkait

Olahraga157 views

Bandung, Inionline.Id – Index Pembangunan Pemuda (IPP) provinsi Jawa Barat yang berada di peringkat ke 34 dari 34 provinsi pada tahun 2019 saat ini mengalami peningkatan sebanyak 14 peringkat naik ke posisi 20 dari 34 provinsi.

Hal ini diklaim Ridwan Kamil saat dirinya menerima KNPI Award pada 28 Desember 2020 yang lalu. Menurutnya, di awal kepemimpinannya sebagai Gubernur Jabar pada 2018 lalu, Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) Jabar ada di peringkat 34 dari 34 provinsi yang ada di Indonesia.

Lebih lanjut, Ridwan Kamil mengatakan bahwa kegiatan pembangunan kepemudaan sebelumnya sudah banyak yang sudah dilakukan namun belum tepat sasaran. “Ibaratnya aksinya ada tapi bahasanya belum nyambung,” ujarnya.

Oleh karena itu, berbagai perbaikan dilakukan dan mencoba lebih fokus membangun kepemudaaan. “Instruksi dan konsep banyak diberikan agar pembangunan pemuda ini bisa melompat,” katanya.

Hasilnya IPP Jabar 2019 berhasil naik 14 peringkat ke posisi 20. “Saya harus mengapresiasi kinerja Dinas Kepemudaaan dan Olahraga Jabar,” sebutnya.

Menanggapi hal tersebut, anggota komisi V DPRD Jawa Barat, Iwan Suryawan pun memberikan apresiasi kepada para dinas terkait yang sudah bekerja keras meningkatkan IPP Jawa Barat dari posisi juru kunci ke posisi 20.

“Index Pembangunan Pemuda alhamdulillah ada peningkatan, artinya kita mendesak pemerintah provinsi Jawa Barat untuk melakukan koordinasi, menyamakan atau mensinkronkan program untuk meningkatkan IPP, artinya ketika itu dilakukan dan mempunyai kesadaran terkait dengan pentingnya IPP yang tidak bisa dilakukan oleh satu dinas saja, harus dengan dinas yang lain seperti Dispora, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Disnakertrans, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan sebagainya, kalau itu bekerjasama ini yang akan meningkatkan IPP Jawa Barat,” kata Iwan.

Legislator asal Kota Bogor itu pun meyakinkan bahwa Komisi V DPRD Jawa Barat akan terus mensupport para dinas terkait sehingga bisa terus ada peningkatan terhadap IPP Jawa Barat.

“Tapi ini tentunya tidak akan berhenti disini, kita akan terus mengawasi dan menguatkan program-program selanjutnya hingga nilai IPP ini terus meningkat, saya rasa kita punya program untuk itu cuma masalahnya ketika tidak terintegrasi, terkolaborasi akhirnya jadi masing-masing, namun jika kolaborasinya dan sinerginya lancar, inshaAllah kondisi IPP akan naik lagi,” pungkas Iwan.