Kebutuhan Produk Komersial Terus Meningkat Saat Pandemi

Inionline.id – Masyarakat yang terus beradaptasi dan menyesuaikan terkait kondisi pandemi mulai membutuhkan ruang-ruang usaha. Hal ini membuat produk ruko di township BSD City yang telah diluncurkan beberapa tahap terus diminati dan dicari karena itu ruko berkonsep lifestyle community complex terus dihadirkan.

Pandemi Covid-19 yang telah berlangsung 9-10 bulan ini terus memunculkan adaptasi gaya hidup baru atau new normal. Dari sektor ekonomi yang sebelumnya semua menahan diri, dengan berbagai adaptasi ini telah memunculkan kebutuhan akan ruang-ruang usaha dengan banyak orang yang justru mengambil tantangan untuk kembali memulai bisnisnya.

Karena itu produk komersial berupa ruko khususnya di township BSD City (6.000 ha), Tangerang, Banten, menjadi produk yang paling banyak dicari saat pandemi ini. Sinar Mas Land (SML), pengembang BSD City, selama pandemi Covid-19 telah meluncurkan lima tahap produk komersial ruko dan sebanyak 400 unit ruko seharga Rp1 miliar-Rp2,4 miliar telah habis terserap senilai Rp500 miliar dan semuanya diluncurkan dengan sistem online.

Kebutuhan akan produk ruko ini belum berhenti dengan masih tingginya permintaan akan produk  komersial ini. Beberapa kalangan wiraswasta yang mengandalkann jejaring online maupun platform digital lainnya mulai banyak yang membutuhkan kios fisik berupa ruang usaha maupun gudang untuk menyasar tamu atau pelanggan yang datang (walk-in) dan itu yang membuat permintaan akan produk ruko terus tumbuh.

Menurut CEO Residential BSD SML Theodore G. Tanoch, permintaan ruko khususnya yang berharga di bawah Rp2 miliar di wilayah BSD City sangat tinggi dan pihaknya selaku pengembang terus berupaya untuk memenuhi kebutuhan pasar itu. Karena itu SML kembali meluncurkan produk ruko teranyarnya yaitu Virginia Arcade di kawasan CBD bagian timur BSD City.

“Kami menawarkan dua tipe ruko yaitu Arcade dan Plaza sebanyak 67 unit untuk tahap pertama ini yang dijual seharga Rp1,7 miliar sudah termasuk PPN. Konsumen bisa mendapatkan produk ruko ini dengan promo early bird berupa keringana diskon langsung 12,5 persen untuk pembayaran tunai, cicil bertahap, maupun KPR dengan uang muka ringan 15 persen yang bisa dicicil 15 kali,” ujarnya.

Ruko yang diluncurkan ini juga masih mengusung konsep seperti pendahulunya yaitu sebagai lifestyle community complex untuk menyasar kalangan anak muda. Virginia Arcade memiliki tiga lantai yang cocok digunakan tempat usaha seperti kafe, restoran, butik fesyen, maupun perkantoran.

Arcade didesain memiliki double façade dengan bagian belakang terintegrasi dengan community corridor. Sementara tipe Plaza hadir dengan single façade dan taman untuk area belakangnya. Varian ruko memiliki dimensi kaveling 4×9 dan 5×9 m dengan posisi setiap unitnya dibuat sangat strategis.

“Komplek ruko baru ini dibangun di atas lahan seluas 1,7 ha yang lengkap dengan sederet keunggulan seperti dikelilingi area residensial dan komersial yang sudah beroperasi seperti perkantoran, sekolah, dan lainnya. Lokasinya juga sangat strategis karena berada di salah satu jalan utama BSD City yang dilintasi moda transportasi umum seperti BSD Link, Trans BSD, dan angkutan kota lainnya selain lokasinya dekat dengan pintu tol Serpong-Jakarta,” beber Theodore.