Hut ke-75, UP 3 Bogor Beri Bantuan Kemanusiaan 3 Unit Ambulance

Antar Daerah1057 views

Bogor, Inionline.id – Puncak perayaan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-75 dirayakan oleh UP 3 Bogor dengan berbagai kegiatan sosial, salah satunya digelar pada Selasa (27/10/2020) di Kantor PLN UP 3 Bogor, Jalan Raya Pajajaran No. 233, Kelurahan Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.

Sebanyak 3 unit ambulance didonasikan kepada 3 yayasan di wilayah Bogor yaitu yayasan Najib Syahlani Kecamatan Caringin, yayasan pendidikan As-Sya’adah Kecamatan Gunung Putri, dan yayasan Miftahul Khoir Kecamatan Dramaga yang ketiganya masih berada di wilayah Kabupaten Bogor.

“Hari ini puncak peringatan hari listrik nasional yang ke-75, serentak di seluruh Indonesia, seluruh karyawan PLN, kemudian mitra kerja, pelanggan, itu merayakan hari listrik nasional yang ke-75,” ujar Gunawan selaku Manager PLN UP 3 Bogor.

Lebih lanjut, Gunawan mengatakan bahwa pemberian 3 unit ambulance tersebut sebagai bentuk dari PLN peduli kepada masyarakat sekitar.

“Kebetulan dari beberapa permohonan yang masuk untuk sementara kami bisa mengabulkan 3 ambulance untuk 3 yayasan,” tutur Gunawan.

Penandatanganan form serah terima ambulance PLN kepada yayasan penerima oleh Manager PLN UP 3 Bogor (Gunawan), pada Selasa (27/10/2020).

Dirinya pun berharap agar ambulance yang diberikan bisa bermanfaat terutama bagi masyarakat di lingkungan yayasan tersebut bahkan bisa membantu hingga tingkat kecamatan.

H. Endang Almuhtaridin, perwakilan yayasan Mirtahul Khoir mengatakan bahwa dirinya berterima kasih atas kepedulian PLN yang kaitannya terhadap manfaat bagi masyarakat luas.

“Bukan saja di Kecamatan Dramaga, kami akan lokasikan kecamatan-kecamatan tetangga juga yang termasuk membutuhkan dari Kecamatan Ciomas, Tenjolaya, Ciampea, dan sebagainya karena pada saat ini memang membutuhkan karena kekurangan,” kata Endang.

Dengan donasi ambulance ini, dirinya mendoakan PLN di ulang tahunnya yang ke-75 agar semakin maju dan terus membantu masyarakat yang membutuhkan.

Selain donasi 3 unit ambulance, PLN UP 3 Bogor juga sempat mengadakan santunan yatim piatu serta kerjasama dengan Pemerintah Kota Bogor untuk mensukseskan rumah belajar dengan donasi gadget serta sejumlah dana agar proses belajar mengajar daring para siswa kurang mampu dari Kota Bogor bisa terbantu.