Penyidikan Kebakaran Kapal Tanker MT Jag Leela Dihentikan

Inionline.id – Penyidikan kasus kapal tanker MT Jag Leela yang terbakar di galangan kapal milik PT. Waruna Nusa Sentana Shipyard di Kelurahan Bagan Deli, Kecamatan Medan Belawan dihentikan. Pasalnya tersangka Sandi Nova yang menyebabkan kebakaran kapal telah meninggal dunia dalam insiden tersebut.

“Penyidikan kasusnya dihentikan karena tersangka bernama Sandi Nova warga Lingkungan 16, Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan, yang merupakan kru kapal meninggal dunia. Tersangka merupakan salah satu dari tujuh orang yang meninggal dunia saat kebakaran terjadi,” kata Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja, Selasa (7/7).

Tatan menjelaskan penyidik menetapkan tersangka tunggal dalam kasus kebakaran itu. Sandi Nova ditetapkan sebagai tersangka karena menyebabkan kebakaran kapal. Saat itu Sandi Nova melakukan pemeriksaan dengan menggunakan alat las.

“Kebakaran disebabkan kegiatan kru kapal bernama Sandi Nova. Dia melakukan pemeriksaan dengan menggunakan alat las yang menyambar uap bahan bakar pada tangki  sehingga menimbulkan api dan ledakan,” paparnya.

Padahal saat itu, Sandi Nova telah diingatkan agar tidak melakukan kegiatan yang dapat memicu kebakaran kapal. Sebab uap bahan bakar minyak (BBM) masih ada di kapal tersebut.

“Jadi di situ gak boleh ngelas, tapi dia ngelas, padahal udah diingetin, ternyata masih ada uap BBM, akibatnya kapal meledak. Dalam kebakaran itu ada tujuh orang yang meninggal, termasuk si tersangka ini. Dengan begitu, karena tersangka meninggal, penyidikan kasusnya dihentikan,” jelasnya.

Kapal MT Jag Leela yang sedang melakukan perawatan atau docking di galangan kapal milik PT. Waruna Nusa Sentana Shipyard Belawan – Medan terbakar, Senin (11/5) sekitar pukul 08.00 WIB.

Kapal yang telah berusia 21 tahun dan diproduksi Korea Selatan itu terbakar disertai ledakan keras. Kapal yang terbakar milik PT Waruna Nusa Sentana Shipyard Belawan – Medan yang berlokasi dan berjarak kurang lebih 1 hingga 2 kilometer dari kantor Distrik Navigasi Kelas I Belawan.

Pemadaman api berlangsung hingga berjam-jam lantaran ukuran kapal sangat besar sehingga pemadam kebakaran kesulitan melakukan pemadaman. Dalam insiden itu saat, sebanyak 22 orang mengalami luka bakar dan tujuh orang lainnya meninggal dunia.

Kapal ini adalah tanker minyak mentah yang dibangun pada 1999 dan berlayar di bawah bendera Indonesia. Daya dukungnya adalah 105148 t DWT dan drafnya dilaporkan 6 meter. Panjang keseluruhannya (LOA) adalah 242,98 meter dan lebarnya 42,03 meter.