Sekda Kab. Tangerang Terima Bantuan 900 Sembako Dari BNK

Inionline.id–Kabupaten Tangerang–Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyied menerima Bantuan 900 Sembako dari Badan Narkotika (BNK) Kabupaten Tangerang.

Bantuan Sembako ini di serahkan Langsung oleh Kepala Badan Narkotika (BNK) Kabupaten Tangerang kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyied di lobi Lantai 3 Gedung Setda Kabupaten Tangerang, Kamis (14/05/20).

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Mock Maesyal Rasyied mengatakan, saya atas nama pemerintah Kabupaten Tangerang mengucapkan terima kasih atas kepedulian BNK Kabupaten Tangerang yang turut peduli terhadap masyarakat Kabupaten Tangeranf yang terdampak covid-19 ini.

“Bantuan Ini sangat bermanfaat untuk meringankan beban masyarakat Kabupaten Tangerang terutama masyarakat yang terdampak Covid-19,” ujar Sekda.

Kepala Badan Narkotika (BNK) Kabupaten Tangerang H Dedi Sutardi mengatakan,ini merupakan sebagai bentuk kepedulian kami terhadap Masyarakat Kabupaten Tangerang yang terdampak Covid-19 ini, kami terpanggil untuk memberikan Bantuan ini

Adapun bantuan yang diberikan yaitu 900 paket Sembako, yang berisi Beras 5 kg, Minyak 1 liter, Gula 1 kg dan Teh celup. “Mudah mudahan ini dapat membantu meringankan pemerintah kabupaten Tangerang dalam menangani masyakat yang terdampak Covid-19 ini,” ujar Dedi.

Dedi juga mengatakan semoga Covid-19 di Kabupaten Tangerang terus menurun sehingga kita dapat memutus rantai Covid-19 di Kabupaten Tangerang. (Red/rls/hr).

Sumber: (Bidang IKP Diskominfo Kab Tangerang)