Pogba Latihan Memakai Jersey Juventus

Inionline.id – Paul Pogba terekam video memakai jersey Juventus saat tengah berlatih. Rupanya, hal itu dilakukan untuk mendukung Blaise Matuidi yang terkena virus corona.

Juventus memang menjadi salah satu klub yang pemainnya positif mengidap virus corona. Dua anggota skuatnya, Matuidi dan Daniele Rugani, terkonfirmasi terjangkit COVID-19 dan tengah mengisolasi diri.

Selain Matuidi dan Rugani di Juventus, total ada 13 pemain Liga Italia yang positif mengidap virus corona. Tujuh di antaranya dari Sampdoria, tiga pemain dari Fiorentina, serta satu pemain Hellas Verona.

Untuk memberikan dukungan kepada para pemain tersebut, Pogba mengunggah video Instagram saat dirinya tengah berlatih bersama rekan setimnya di Manchester United, Victor Lindelof. Pemain asal Prancis itu mengenakan seragam Juventus nomor 14 yang biasa dikenakan Matuidi.

Meski demikian, ia juga menyampaikan pesan jika dirinya memakan seragam Juventus sebagai bentuk dukungan semata dan bukan merujuk ke hal lainnya. Pogba memang belakangan ini santer diberitakan mau kembali ke klub asalnya tersebut andai hengkang dari MU.

“Mendukung teman kami Blaise Matuidi, Albin Ekdal dan seluruh atlet, serta orang-orang di seluruh dunia! Tetap kuat, tetap di rumah dan aman sentosa!,” kata Pogba via akun @paulpogba.

“(Saya tahu beberapa orang picik akan membicarakan soal jersey Juventus ini. Saya hanya mendukung teman-teman saya saja, kok,… tidak lebih),” Pogba mengungkapkan disertai emotikon tertawa.

Pemain 27 tahun itu saat ini tengah dalam masa penyembuhan dari cedera pergelangan kakinya sejak akhir Desember 2019. Pogba kabarnya bisa kembali bermain lagi bulan depan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *