Soal Perombakan Direksi Pertamina, Ini Kata Arcandra Tahar

Ekonomi, Headline057 views

JAKARTA – PT Pertamina (Persero) menjadi sorotan publik pagi ini. Beredar isu BUMN sektor energi ini akan melakukan perombakan pimpinan utama yang diisi Dwi Soetjipto sebagai Direktur Utama, dan Ahmad Bambang sebagai Wakil Direktur Utama Pertamina.
Hal ini pun diperkuat dengan adanya agenda Kementerian BUMN yang akan melakukan rapat umum pemegang saham (RUPS) pada pukul 10.00 WIB. Pantauan Okezone, Jumat (3/2/2017) di Kementerian BUMN, sudah tiba Wakil Komisaris Utama Pertamina Arcandra Tahar yang juga menjabat Wakil Menteri ESDM.
Menurut Arcandra, kedatangannya hanya memenuhi panggilan rapat Kementerian BUMN. Dirinya pun enggan membenarkan jika ada perombakan direksi perseroan.
“Lihat nanti ya,” tuturnya kepada para awak media.
Sebelumnya telah hadir, Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto, Wakil Direktur Utama Pertamina Ahmad Bambang, Direktur Hulu Pertamina Syamsu Alam, Direktur Mega Proyek Petrokimia Pertamina Rahmat, Komisaris Utama Tantri Abeng, Komisaris Pertamina Suahasil, Direktur Gas Pertamina Yenny. (die/dtc)