Kondom Ganggu Pria untuk Menikmati Seks, Mitos Atau Fakta

JAKARTA – Untuk mencegah kehamilan, sejumlah pasangan suami istri (pasutri) kerap menggunakan kondom saat berhubungan seks. Sayangnya, penggunaan alat kontrasepsi ini dinilai bisa mengurangi kenikmatan pria akan seks. Namun, anggapan tersebut tidaklah tepat.

Dilansir dari Sheknows, sebuah penelitian yang dilakukan terhadap 500 responden pria dengan usia 18-24 tahun, menemukan bahwa 38 persen responden mengaku kondom tidak berpengaruh pada kinerja seksual mereka dan 32 persen lainnya mengatakan hal tersebut merupakan awal disfungsi ereksi mereka.

Terkait hasil penelitian tersebut, The Cut menilai, bahwa 32 persen responden yang menyalahkan kondom pada dasarnya menderita disfungsi ereksi dan tidak dipengaruhi akibat penggunaan kondom. Selain itu, penelitian ini juga menunjukkan sepertiga pria yang disurvei tidak pernah belajar cara menggunakan kondom yang benar.

Minimnya pengetahuan ini, dinilai bisa menjadi penyebab terjadinya disfungsi ereksi akibat kecemasan. Umumnya, menyalahkan kondom membuat pria takut menjadi rentan dan mengakui bahwa mereka mungkin memiliki masalah seksual. Sementara untuk wanita, jika pria mengatakan tidak memakai kondom, sebaiknya Anda mengikutinya dengan berkata tidak untuk berhubungan seks.

Penulis The Journal of Sexual Medicine, Dr. Cynthia Graham mengungkapkan, bahwa pria yang pernah mengalami kegagalan saat pertama berhubungan seks menggunakan kondom, membuatnya kembali bercinta dengan kondom.

“Pria khawatir kesulitan ereksi terjadi lagi saat berhubungan seks dengan mengenakan kondom. Para peneliti menunjukkan kurangnya pemahaman seputar pemakaian kondom merupakan salah satu akar permasalahan ini,” papar Dr Graham.

Sumber : http://lifestyle.sindonews.com/read/1169288/155/mitos-atau-fakta-kondom-ganggu-pria-untuk-menikmati-seks-1483943444