Basmi Hoax, Ini Kata Menkominfo

Headline, Nasional157 views

Jakarta – Massa berkumpul di arena car free day (CFD), Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat untuk deklarasi anti-hoax. Menkominfo Rudiantara turut hadir dalam acara ini dan memberi sambutan singkat tentang cara memberantas hoax.

“Kita tidak boleh berasumsi akan ada yang diblokir, kita harus berpikiran baik. Pasti ada yang tidak benar, tapi kita tidak perlu langsung ke sana. Nomor satu, blokir itu bukan satu-satunya jalan,” kata Rudiantara di atas panggung, Minggu (8/1/2017).

Massa telah berkumpul sejak pukul 06.00 WIB. Mereka mengawali acara dengan senam bersama.

“Yang pertama harus sosialisasi aktivitas seperti ini, karena pertama yang menapis pertama adalah masyarakat,” imbuh pria yang akrab disapa Chief RA itu.

Menkominfo meminta agar masyarakat bisa membedakan mana ranah privat dan publik. Sehingga mereka tak terjebak dan malah ikut menyebarkan berita hoax.

Hingga kini acara masih terus berlangsung. Sejumlah artis papan atas juga turut hadir.

Sumber : https://m.detik.com/news/berita/d-3390364/menkominfo-blokir-bukan-satu-satunya-jalan-untuk-basmi-hoax