Peluang Arsenal Kembali ke Trek pada Paruh Kedua Musim

Liga Inggris – Sejak menjadi juara Liga Inggris pada musim 2003/04 silam, Arsenal kerap kesulitan menjalani kompetisi untuk bersaing di peringkat pertama kembali.

Anekdotnya sejak berakhirnya era skuat The Invincibes performa Arsenal di Liga Inggris selalu sama. Ketika awal musim, Arsenal akan menjadi favorit. Lalu melempem di setengah kedua paruh musim pertama. Dan, Arsenal kembali naik memasuki paruh kedua. Namun, kesempatan kembali bertaji di paruh kedua itu kerap sudah terlambat untuk mengejar titel juara Liga Inggris.

Itu pula yang sedang terjadi saat ini. Sempat merangsek ke puncak klasemen, Arsenal pun menurun di dua laga terakhir. Kekalahan dari Everton dan Manchester City membuat Arsenal terlempar dari tiga besar—di mana tim tersebut sempat berganti-gantian mengisi pos pertama dengan ManCity dan Liverpool.

Awal pekan ini Arsenal bisa membuktikan konsistensinya yakni tampil membaik memasuki paruh kedua. Dalam laga pekan ke-18 Liga Inggris atau sehari setelah natal, Arsenal berhasil menekuk West Bromwich Albion dengan skor 1-0.

Satu-satunya gol Arsenal dicetak penyerang internasional Perancis Olivier Giroud pada menit ke-87.

Dalam laga tersebut, Arsenal sebetulnya sudah berupaya tampil dominan. Namun pertahanan West Brom yang digalang mantan bek Manchester United, Johny Evans begitu disiplin untuk memotong manuver skuat Arsenal.

Bukan hanya disiplinnya barisan pertahanan West Brom, ketangguhan kiper Ben Foster pun menjadi sorotan. Beruntung, di menit ke-87, Giroud yang menjadi starter untuk kali pertama musim ini, berhasil menyambut assist umpan silang Mesut Oezil di dalam kotak penalti.

Sukses meraih poin penuh itu tak bergerak di papan klasemen. Arsenal tetap di peringkat keempat, namun saat ini poinnya 37 atau sama dengan Liverpool yang belum memainkan laga pekan ke-18.

“Di rumah sendiri memang sudah semestinya menang, dan setelah dua hasil terakhir mengecewakan maka sangat penting kemenangan kali ini. Kami harus meraih tiga poin, hasil ini sangat membantu,” ujar Giroud seperti dikutip BBC Sport usai laga.

Dalam pertandingan tersebut, Arsenal memang menggempur habis-habisan barisan pertahanan West Brom. Total ada 26 tembakan di mana 11 di antaranya tepat sasaran yang dilepas Giroud dkk.

Menurut Manajer Arsenal Arsene Wenger dirinya memasang Giroud sebagai starter karena paham dengan karakter pertahanan West Bro yang tangguh. Di sisi lain, Wenger menilai permainan cepat bola datar Arsenal sedang berada di titik jenuh dalam dua laga terakhir.

“Maka kami membutuhkan satu-satunya pemain dalam tim ini yang mampu melakukan perbedaan dengan bola-bola atas,” tutur Wenger seperti dikutip dari ESPN FC usai pertandingan.

Sumber : http://m.cnnindonesia.com/olahraga/20161227043628-142-182255/peluang-arsenal-kembali-ke-trek-pada-paruh-kedua-musim/