Siapkan Generasi Muda Kompeten, Iwan Suryawan Sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan di Kota Bogor

Politik157 views

Bogor, Inionline.id – Anggota DPRD Jawa Barat fraksi Partai Keadilan Sejahtera (F-PKS), Iwan Suryawan menggelar sosialisasi 4 pilar kebangsaan di gedung Harmoni Yasmin, Kecamatan Bogor barat, Kota Bogor, pada Senin (30/11/2020).

Walaupun cuaca hujan, puluhan anak muda yang rata-rata berusia 20 hingga 30 tahun tampak menghadiri acara yang digelar secara sederhana itu.

Menurut Iwan, para pemuda pemudi di Kota Bogor akan menghadapi banyak tantangan dimasa depan dalam mengelola negara serta berkehidupan berbangsa dan bernegara.

“Tentunya harus segera kita estafetkan nilai-nilai tersebut, pertama adalah nilai-nilai ideologi Pancasila sampai dengan Bhineka Tunggal Ika di 4 pilar, itu harus ada, mereka harus tertanam kembali di dalam jiwa mereka yang boleh jadi ditengah kesibukan mereka sebagai mahasiswa, kesibukan mereka saat bekerja, nilai-nilai tersebut hilang,” ujar Iwan.

Pemuda-pemudi Kota Bogor mengikuti sosialisasi 4 pilar kebangsaan anggota DPRD Jawa Barat, H. Iwan Suryawan S.Sos pada Senin (30/11/2020).

Lanjut, menurut mantan wakil ketua DPRD Kota Bogor tersebut, sosialisasi 4 pilar kebangsaan ini juga membangkitkan hal-hal tersebut hingga ketika ada cobaan-cobaan yang menggangu Indonesia atau penguatan kerukunan kehidupan berbangsa dan bernegara mereka bisa terlibat didalamnya dengan pemahaman nilai-nilai 4 pilar.

“Harapannya mereka bisa mengimplementasikan ini didalam kehidupan sehari-hari dimana dia berada dan beraktifitas serta dia harus mampu berkolaborasi dengan lingkungan sekitar, membangun kerukunan sesama yang berbeda-beda menjadi satu kesatuan untuk membangun lingkungan yang kondusif tentunya,” tutup Iwan.