Ini Resep Kue Labu Goreng (Nan Gua Bing), Kenyal dan Praktis

Inionline.id – Labu tak selalu identik dengan pai gaya barat. China punya makanan ringan berbahan dasar labu yang tak kalah enak. Namanya nan gua bing. Kue labu ini dibuat dari ketan dan labu kukus tumbuk, lalu dibalut tepung roti atau panir dan digoreng hingga renyah. Rasanya manis dan simpel, cocok untuk teman minum teh atau kopi di sore hari.

Bagaimana cara membuat nan gua bing? Berikut ini resep yang bisa dicoba di rumah.

Bahan-Bahan:

  • 250 gram labu kuning
  • 250 gram tepung ketan putih
  • 50 gram keju cheddar parut (opsional)
  • 10 gram gula pasir
  • tepung panir secukupnya
  • minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Nan Gua Bing:

  1. Iris-iris labu dan kupas kulitnya. Setelah itu kukus sampai lunak. Sisihkan terlebih dahulu.
  2. Tumbuk atau blender labu kukus sampai halus.
  3. Campur labu kukus lumat dengan gula dan tepung ketan. Setelah itu uleni sampai kalis. Jika adonan sulit kalis karena terlalu kering, Anda bisa menambahkan satu atau dua sendok makan air.
  4. Ambil sedikit adonan, bulatkan, lalu pipihkan.
  5. Baluri adonan kue yang sudah dibentuk dengan tepung panir.
  6. Panaskan minyak goreng dalam jumlah banyak, kemudian goreng adonan kue dengan api kecil.
  7. Goreng kue sampai berwarna cokelat keemasan, lalu angkat dan tiriskan minyaknya.

Sajikan nan gua bing segera. Kue ini paling nikmat disantap saat masih hangat.