Terima Banyak Aspirasi, Dody Hikmawan Sikapi Bijak Keinginan Masyarakat

Politik257 views

Bogor, Inionline.Id – Anggota Komisi D DPRD Kota Bogor, Dody Hikmawan menggelar reses III tahun sidang 2019-2020 di Kantor Kelurahan Cilendek Barat, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, pada Jum’at (10/07/2020). Pada giat tersebut sebanyak 30 undangan dari 18 RW kesemuanya datang dengan membawa aspirasi dari wilayah rukun warganya masing-masing.

Aspirasi pertama datang dari H. Parman selaku ketua LPM Cilendek barat, dirinya mengatakan bahwa salah satu titik wilayah Cilendek barat menginginkan adanya normalisasi saluran air belakang kantor kelurahan cilendek barat yang dilalui dari rw 01 hingga RW 17 menimbulkan bau yang tidak sedap.

Adapula aspirasi dari Cecep saifulloh selaku perwakilan warga RW 05, menurutnya kondisi saat ini sekolah untuk daftar ulang masih dikenakan biaya. Kemudian aspirasi warga RW 02 yang diwakili oleh Ida Farida menyatakan bahwa  dirinya mengajukan tpt, perbaikan mushola, serta permohonan agar BPJS kesehatan tidak naik.

“Tolong berikan juga penjelasan kemudahan alur pengurusan BPJS kepada warga kami,” ujar Ida.

Menanggapi berbagai aspirasi yang masuk kepadanya, politisi PKS ini mengatakan bahwa hal tersebut akan menjadi evaluasi sekaligus bekal untuk Dody untuk menindaklanjuti kepada pihak-pihak terkait baik itu dinas, pemerintah kota, pemerintah provinsi, maupun pusat.

“Ada juga aspirasi yang terkait dengan kebijakan kementrian sosial, seperti KIP, maka ini jadi catatan juga bagi kami Komisi 4 di DPRD Kota Bogor, dan Komisi V di DPRD Jawa Barat yang diwakili oleh pak Iwan Suryawan untuk menindak lanjuti ke kemensos di tingkat nasional,” ujar Dody.

Dirinya pun berharap agar follow up yang dilaksanakan di masa depan dalam tanda petik bisa menjelaskan sekaligus menuntut agar adanya alur yang lebih ideal yang diketahui masyarakat.

“Kesuksesan program pemerintah bukan saja bagus programnya tetapi ternyata kita juga membutuhkan sosialisasi yang cukup, kemudian aturan dan prosedur yang cukup jelas sehingga masyarakat bisa betul-betul merasakan program yang sudah baik dari pemerintah Kota Bogor, provinsi Jawa Barat, maupun pusat, kemudian hasil reses yang kami kumpulkan hari ini bisa bermanfaat dengan baik bagi masyarakat di masa yang akan datang,” tutup Dody. (JC)