Mulai Pai Susu sampai Pai Daging, ini 4 Resep Pai Praktis dan Lezat

Inionline.id – Namanya pai biasanya dibuat dengan campuran buah atau makanan manis lainnya. Misalnya pai cokelat, pai labu, pai apel, atau pai lemon. Namun ada juga pai asin yang dibuat dengan campuran protein hewani. Misalnya chicken pot pie (pai ayam dalam pinggan) atau meat pie (pai daging) dari daging sapi dan babi.

Berikut ini berbagai resep pai yang praktis dan lezat. Mulai dari pai susu sampai pai daging sapi.

1. Pai Daging (Beef Pie)

ilustrasi pai daging sapi

Ada juga pai asin yang dibuat dengan campuran protein hewani. Misalnya chicken pot pie (pai ayam dalam pinggan) atau meat pie (pai daging) dari daging sapi dan babi.

Kali ini kita akan belajar cara membuat meat pie atau pai daging. Berikut ini resep meat pie dari daging sapi yang bisa dicoba di rumah.

Bahan Pai (10 porsi):

  • 500 gram tepung terigu serbaguna
  • 150 gram mentega tawar (unsalted butter)
  • 100 gram margarin
  • 50 gram keju cheddar parut
  • 50 gram tepung beras
  • 4 sendok makan air es
  • 1 kuning telur ayam
  • 1 sendok teh garam halus

Bahan Isian Pai:

  • 300 ml susu cair
  • 150 gram daging sapi giling
  • 100 gram kacang polong
  • 100 ml krim
  • 6 lembar smoked cheese, cincang kasar (opsional)
  • 4 butir telur ayam
  • 4 buah sosis sapi, potong bulat tebal 1cm
  • 2 sendok makan mentega untuk menumis
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh pala bubuk
  • 1/2 buah bawang bombay, cincang kasar
  • 1/4 sendok teh merica bubuk

Cara Membuat Pai:

  1. Campur mentega tawar (unsalted butter), margarin dan tepung beras. Aduk hingga rata.
  2. Tuangkan tepung terigu, keju cheddar parut, garam, air es, dan telur ayam. Aduk dengan garpu sampai terbentuk adonan yang teksturnya berbutir-butir.
  3. Uleni adonan pai dengan tangan sampai agak kalis, lalu simpan di dalam lemari es selama 30 menit.
  4. Keluarkan adonan pai dari lemari es, lalu giling dengan rolling pin sampai tipis. Tusuk-tusuk dengan garpu.
  5. Cetak adonan di loyang bulat yang sudah diolesi margarin.
  6. Sisakan 1/4 bagian adonan untuk membuat kulit pai penutup.
  7. Panggang pai di loyang di dalam oven sampai setengah matang, kira-kira 30 menit.

Cara Membuat Isian Pie:

  1. Selagi menunggu kulit pai dipanggang, buat isiannya. Panaskan margarin secukupnya, lalu tumis bawang bombay hingga harum.
  2. Masukkan daging giling, sosis, makaroni, dan kacang polong. Bumbui dengan garam dan pala. Aduk hingga tercampur rata.
  3. Masukkan telur ayam yang sudah dikocok lepas bersama susu cair, smoked cheese (opsional), dan krim. Aduk-aduk sampai mengental.

Penyelesaian:

  1. Tuangkan bahan isian ke pai yang sudah dipanggang.
  2. Giling sisa adonan kulit pai, kemudian tutupkan pada loyang pai. Potong pinggirannya agar terlihat rapi.
  3. Panggang pai selama kurang lebih 50 menit atau hingga matang.

Sajikan pai daging sapi atau beef pie selagi masih hangat. Bisa juga dilengkapi mashed potato dan wortel rebus.

2. Pai Susu

susu

Beberapa waktu lalu kita sudah belajar cara membuat pai susu di rice cooker. Sekarang kita akan mempelajari cara membuat pai susu dengan wajan teflon.

Bahan Pai:

  • 100 gram margarin
  • 10 sendok makan tepung terigu

Bahan Krim Susu:

  • 5 sendok makan air
  • 4 sachet kental manis putih
  • 1 kuning telur
  • 1 sendok makan tepung maizena
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh vanili bubuk

Cara membuat Pai Susu:

  1. Campur tepung terigu dan margarin, kemudian uleni hingga kalis. Ratakan di wajan teflon hingga membentuk kulit pai. Tusuk-tusuk dengan garpu.
  2. Campur semua bahan krim susu, kemudian aduk hingga tidak ada bagian yang menggumpal. Saring, kemudian tuang ke atas kulit pai.
  3. Tutup teflon, kemudian masak dengan api kecil kurang lebih 40 menit. Setelah pai susu matang, tunggu sampai dingin. Sesudahnya baru pindahkan ke wadah lain.

Potong-potong pai susu, kemudian sajikan. Bisa juga ditambahkan potongan buah segar sebagai pelengkap.

3 dari 4 halaman

3. Pai Susu Cokelat

ilustrasi pai susu cokelat

Yuk, bikin pai susu untuk cemilan bersama keluarga di rumah. Kalau bosan dengan rasa yang itu-itu saja, Anda bisa menyulap resep pai susu menjadi pai cokelat. Bagaimana cara membuatnya?

Berikut ini resep pai susu cokelat yang praktis. Anda cukup membuatnya dengan panci teflon.

Bahan Pai:

  • 100 gram tepung terigu serbaguna
  • 100 gram margarin
  • 35 gram susu bubuk

Bahan Vla Cokelat:

  • 100 ml susu cair cokelat
  • 6 sendok makan kental manis putih
  • 3 kuning telur ayam
  • 2 sendok makan cokelat bubuk
  • 2 sendok makan tepung maizena

Cara Membuat Pai Susu Cokelat:

  1. Buat adonan kulit dengan mencampur tepung, margarin, dan susu bubuk.
  2. Uleni sampai rata dan tak lengket.
  3. Bagi adonan jadi 2 agar kulit tak terlalu tebal.
  4. Ambil 1 bagian adonan dan pipihkan di teflon ukuran kecil.
  5. Tusuk-tusuk dengan garpu agar tak gosong dan matangnya merata.
  6. Sekarang buat vla coklatnya.
  7. Kocok lepas kuning telur dan sisihkan.
  8. Larutkan tepung maizena dengan susu cair.
  9. Tambahkan susu kental manis.
  10. Campurkan adonan dengan telur dan masak dengan api kecil sampai mengental.
  11. Masukkan vla dalam teflon yang sudah dilapisi adonan pai.
  12. Masak di atas api kecil selama kurang lebih 30 menit.
  13. Masak sampai kulit kering dan vla mengental dan tak berair lagi.

4. Pai Apel Goreng

ilustrasi apple pie
©Pixabay/RitaE

Suka ngemil apple pie McD? Snack goreng dengan kulit renyah dan isian stup apel ini memang kerap dicari pelanggan. Apple filling-nya memiliki rasa asam manis yang khas dengan sentuhan kayu manis. Saat digigit, stup apel yang masih panas meleleh di mulut.

Bagaimana cara membuat apple pie goreng seperti ini? Berikut resep apple pie goreng ala McD.

Bahan (4-6 buah):
Pie Crust:

  • 125 gram terigu serbaguna
  • 90 gram mentega (butter), bekukan dan potong dadu
  • 3 sendok makan air es
  • 2 sendok makan gula halus
  • 1/4 sendok teh garam halus

Apple Filling:

  • 50 gram gula pasir
  • 2 buah apel Malang/1 apel Fuji
  • 2 sendok makan gula palem/kaster/brown sugar
  • 1 sendok makan tepung terigu serbaguna
  • 1-2 sendok makan air jeruk nipis
  • 1/2 sendok teh kayu manis bubuk
  • 1/4 sendok teh pala bubuk
  • 1/4 sendok teh garam

Cara Membuat Apple Pie McD:

  1. Pertama, buat pie crust terlebih dahulu. Campur tepung terigu serbaguna, gula halus, dan garam.
  2. Masukkan mentega (butter) beku. Hancurkan dengan pastry blender atau sendok besar sambil diaduk bersama adonan tepung. Aduk sampai adonan berbutir-butir.
  3. Masukkan air es sesendok demi sesendok sambil diuleni dengan sendok kayu hingga kalis. Jangan diaduk dengan tangan, karena adonan bisa lembek.
  4. Hentikan penambahan air jika adonan dirasa sudah cukup kalis, lalu bungkus adonan dengan plastik.
  5. Istirahatkan adonan pie crust di dalam lemari es selama kurang lebih satu jam agar renyah saat digoreng.
  6. Selagi adonan pie crust didinginkan, buat apple filling. Kupas apel dan iris dadu, lalu campur dengan air jeruk nipis.
  7. Tambahkan gula pasir, gula palem/kaster/brown sugar, kayu manis bubuk, pala bubuk, dan garam. Diamkan sebentar sampai apel mengeluarkan cairan.
  8. Panaskan wajan, masak apple filling sampai gula meleleh sempurna dan meletup-letup.
  9. Masukkan tepung terigu yang sudah dilarutkan dengan 3 sendok makan air.
  10. Aduk rata sampai apple filling mengental, lalu angkat.
  11. Tunggu apple filling sampai dingin, lalu masukkan ke dalam lemari es agar tidak encer saat digunakan sebagai isi.
  12. Keluarkan adonan pie crust dari lemari es. Gilas setebal 1/2 cm, lalu potong membentuk persegi panjang.
  13. Tata apple filling di atasnya, lalu rapatkan sisi-sisinya dengan ditekan menggunakan ujung garpu.
  14. Panaskan minyak dalam jumlah banyak, kemudian goreng apple pie sampai berwarna coklat keemasan.