Serukan Semangat Persatuan, Anton Suratto Gelar Pendidikan 4 Pilar di Cileungsi Bogor

Politik257 views

Bogor, Inionline.id – Anggota Komisi VI DPR RI fraksi Partai Demokrat Anton Sukartono Suratto kembali menggelar sosialisasi 4 pilar dengan media wayang golek untuk yang ke-3 kalinya di Kantor Desa Pasir Angin, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor pada sabtu (30/11).

Sebanyak 300 orang warga Desa Pasir Angin tampak memadati lapangan kantor desa pada pukul 22.00 WIB dan semakin malam jumlah penonton semakin banyak dalam pantauan Inionline.id.

Kepala Bagian PDSI dari Biro Humas MPR RI, Slamet S. Sos menyatakan bahwa sejak tahun 2005 MPR RI telah memasyarakatkan UUD 1945 setelah dilakukan perubahan dan ketetapan MPR sudah beragam bentuk sosialisasi dilakukan.

“Diantaranya terdapat sosialisasi bentuk cerdas cermat, training of braines, seminar-seminar perguruan tinggi, dan pagelaran seni budaya wayang golek seperti di Desa Pasir Angin ini,” kata Slamet.

Dirinya juga berharap selain menjadi tontonan, pagelaran seni budaya ini juga menjadi tuntunan serta panutan dalam kehidupan bermasyarakat dan berbangsa khususnya di Desa Pasir Angin.

Anton Sukartono Suratto pada kesempatan ini sekali lagi dengan bijak menyerukan kepada masyarakat Desa Pasir Angin agar menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

“Sekarang pemilunya sudah berlalu, tidak ada lagi 01 atau 02 yang ada adalah sekarrang mari kita bersatu membangun Indonesia,” ujar Anton.

Dirinya juga berharap masyarakat Desa Pasir Angin tetap menjaga toleransi beragama, tidak saling bersitegang antar suku dan tetap menjunjung tinggi Pancasila.

PLT Kepala Desa Pasir Angin, Saepul Anwar mengapresiasi kinerja Anton Suratto yang sudah tiga kali menggelar sosialisasi 4 pilar di wilayah Pasir Angin ini.

“Warga serta seluruh aparatur pemerintah desa mengucapkan terima kasih kepada bapak Anton telah menunjuk Desa Pasir Angin sebagai tuan rumah penyelenggara sosialisasi 4 pilar, mudah-mudahan untuk kali yang ke-3 ini masyarakat sudah hafal,” kata Saepul.

Selain itu di kesempatan yang ke-3 ini dirinya ingin bahwa masyarakat desanya mampu mengaplikasikan pendidikan 4 pilar yang dibawa oleh Anton ini sebagai tuntunan hidup di lingkungan Desa Pasir Angin. (JC)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *