Megawati: Saya Berteman Baik Dengan Prabowo, Anak Buahnya Bikin Pusing

Politik057 views

Inionline.Id – Pada acara perayaan hari ulang tahun (PDIP) ke-46 hari ini, Kamis, 10 Januari 2019 di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Megawati secara terang-terangan menyentil anak buah Prabowo yang dianggapnya bikin pusing.

“Saya bilang, saya dan Pak Prabowo berhubungan baik. Aneh kan, ya? Aneh kan ya, ketika anak buahnya selalu menampilkan hal-hal yang menyudutkan kita?” kata Megawati.

“Sebenarnya apa yang dicari sih karena saya sampe mumet , artinya lebih dari pusing lagi ini,” tambahnya.

Namun, Megawati tidak merinci tindakan perbuatan anak buah Prabowo yang membuatnya heran. Kendati, dia mengatakan, tingkah yang membuat pusing itu dilakukan di tengah hubungannya dengan Prabowo yang harmonis.

Orang dekat Prabowo kerap mengatakan kepada Mega bahwa Ketua Umum Partai Gerindra itu selalu rindu nasi goreng buatannya. “Orang dekatnya Pak Prabowo bilang, dia kangen lho sama nasi goreng saya,” kata Megawati.

Dalam hubungan baiknya dengan Prabowo, Megawati mengaku heran akan sikap anak-anak buah Prabowo yang justru kerap membullynya. “Saya heran, kenapa saya suka dibully sama anak buahnya. Sama bosnya saya enggak ngapain-ngapain,” ujar dia.

Acara ulang tahun PDIP tersebut dihadiri Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah menteri seperi Menkopolhukam Wiranto, Menlu Retno Marsudi, Menteri KLHK Siti Nurbaya, Menteri Koperasi dan UMKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga dan Wakil Menteri ESDM Archandra Tahar.

Selain itu, Menko PMK Puan Maharani, Mensesneg Pramono Anung, dan Mendagri Tjahjo Kumolo juga hadir dalam acara tersebut. Sekretaris jendral partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Kerja (KIK) dan kepala daerah yang diusung partai juga hador dalam acara tersebut.

“Dengan HUT dan sekaligus Rakornas yang dihadiri oleh 13.126 kader partai maka pesan yang disampaikan adalah bahwa PDIP siap memenangkan PDIP sekaligus dengan Pak Jokowi-Ma’ruf adalah satu tekad perjuangan menang untuk rakyat,” kata Sekretaeis Jendeal PDIP Hasto Kristiyanto.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *