Gilas Stoke City 1-4, LIverpool Kembali ke Posisi Kedua

INGGRIS-Gilas Stoke City 1-4, Liverpool kembali ke posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris dengan menggusur Manchester City yang hanya 24 jam menikmati posisi kedua. Liverpool dari 18 kali laga kini mengemas 40 poin terpaut enam poin dari Chelsea sebagai pemuncak klasemen.
Adapun Stoke City akibat kekalahan ini tetap berada di posisi ke-13 dengan poin 21.
Pada laga yang dihelat di Anfield, Rabu (28/12/2016) dinihari WIB, tuan rumah Liverpool sempat tertinggal oleh gol Walters pada menit ke-12, namun langsung dibalas oleh gol
Lallana pada menit ke-34, Roberto Firmino menit ke- 44′, dan gol bunuh diri G. Imbula pada menit ke-59 serta gol Sturridge pada menit-70.
Laga yang bertajuk Boxing Day ini The Reds justru harus terlebih ketinggalan ketika Jonathan Walters datang menanduk umpan Erik Pieters untuk membobol gawang Simon Mignolet.
Usaha pasukan Jurgen Klopp menyamakan kedudukan baru datang pada menit ke-34. Berawal dari situasi kemelut di muka gawang Stoke, Adam Lallana dalam posisi bebas menyambar bola dengan sepakan dari sudut sempit yang arahnya tak bisa diantisipasi Lee Grant.
Gol penyeimbang itu menambah semangat The Reds. Bahkan Firmino sukses menggandakan keunggulan Liverpool setelah memanfaatkan umpan James Milner. Babak pertama pun ditutup dengan skor 2-1 bagi tuan rumah.
Di babak kedua, Liverpool terus mendominasi permainan . Menit ke-59, Gianelli Imbula yang mendapat tekanan dari Giorginio Wijnaldum saat berusaha menghalau umpan silang Divock Origi justru menceploskan bola ke gawang sendiri dan membuat tuan rumah unggul 3-1.
Masuknya Daniel Sturride pada menit ke-70 membuat barisan depan Liverpool semakin tajam, benar saja baru beberapa detik sang striker memanfaatkan blunder pertahanan Stoke untuk mencetak gol keempat bagi timnya. Hingga wasit meniup pluit panjang tidak adala agi gol tercipta.

Sumber : http://poskotanews.com/2016/12/28/gilar-stoke-city-1-4-liverpool-kembali-ke-posisi-kedua/